Telat 15 Menit, Perempuan Ini Gagal Ikut Seleksi CPNS

YOGYAKARTA – Terlambat 15 menit menyerahkan berkas pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Retno Nurul Hidayah (20) tak dapat menahan kesedihannya. Karena keterterlambatnya itu, ia gagal menjadi PNS di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta, tahun ini.

“Saya dapat informasi dari panitia tadi pagi sekitar jam 8, kalau penyerahan berkas-berkas paling lambat hari ini dan ditutup jam 14.00 WIB,” kata mahasiswi Univeritas Negeri Semarang (UNES) ini kepada jogjakartanews.com, Kamis (18/09/2014) saat ditemui di kantor Badan Kepegawaian Daerah komplek Balai Kota Yogyakarta.

Lebih lanjut Retno menceritakan, bahwa dirinya bersama temannya berangkat dari Semarang sekitar pukul 12.00 WIB karena baru selesai mengikuti kuliah.

“Saya berangkat naik sepeda motor menuju Yogyakarta, tetapi sampai disini malah sudah terlambat 15 menit dan loket penyerahan berkas pun sudah tutup,” ujar warga Perumahan Grand Sekarwangi, Sekaran, Gunung Pati, Semarang ini sambil meneteskan air mata karena tak kuasa menahan kesedihannya.

Retno yang mengaku sebagai mahasiswi semester V jurusan pendidikan akuntansi di UNES ini ikut mendaftar seleksi CPNS di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta tahun ini pada jabatan pengelola dokumen perizininan.

“Saya jelas kecewa dan sedih karena sudah menyiapkan segalanya tapi loket penyerahan berkas sudah tutup, namun ini merupakan kesalahan saya sendiri,” kata perempuan yang lahir di Jepara, 9 Maret 1994 sambil meninggalkan loket penyerahan berkas bersama kedua temannya.

Sekadar informasi bahwa pada tahun 2014 ini, Pemerintah Kota Yogyakarta membuka kesempatan kepada Warga Negera Indoensia yang memiliki integritas dan komitmen tinggi untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang akan mengisi lowongan formasi CPNS di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta. Ada pun jumlah alokasinya sebanyak 74 alokasi. (bhr)

Redaktur: Rudi F

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com