Menteri PP-PA Pimpin Delegasi di EFP

JAKARTA – Pertemuan “High Level Dialogue Equal Futures Partnership” (EFP) kembali diselenggarakan untuk yang kelima kalinya pada 22 September 2014 lalu, di New York City.

EFP merupakan inisiatif inovatif kerjasama multilateral yang bertujuan untuk mendorong negara-negara anggota dalam memberdayakan perempuan di bidang ekonomi dan politik melalui program-program konkret, reformasi kebijakan dan perundang-undangan.

Sebagai salah satu inisiator EFP sejak tahun 2012 lalu, Indonesia pun turut mengirimkan delegasinya yang dipimpin oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Men PP-PA), Linda Amalia Sari Gumelar, dengan anggota delegasi ; Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM, pejabat eselon 1 dari Kementerian PP-PA, juga perwakilan dari KBRI di Washington.

Dalam pertemuan EFP kali ini, tema yang diusung adalah“Increasing Women Representation in Senior Leadership Position”.

“Sudah banyak kemajuan yang dicapai Perempuan Indonesia di bidang politik dan ekonomi dan didalam memperkuat mekanisme untuk mewujudkan kesetaraan gender melalui strategi pengarusutamaan  gender, dan perencanaan serta penganggaran yang responsif gender,”ungkap Menteri PP-PA, Linda Amalia Sari sebagai Ketua Delegasi RI dalam keterangan pers yang diterima jogjakartanews.com, Selasa (23/09/2014).

Linda juga menyampaikan dalam pertemuan tersebut mengenai langkah untuk mempercepat peningkatan representase perempuan di bidang politik dan ekonomi, kerjasama dengan pemerintah terkait, organisasi perempuan, dan dunia usaha. (pr)

Redaktur: Rudi F

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com