Danlanal Yogyakarta Hadiri Apel Konsolidasi Operasi Ketupat 2019 di Mapolda Yogyakarta

YOGYAKARTA – Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Yogyakarta- Lantamal V Kolonel Marinir Bambang Adriantoro menghadiri Apel Konsolidasi Operasi Ketupat 2019 di Mapolda D.I Yogyakarta pada Kamis (13/06/19).

Apel Konsolidasi Operasi Ketupat 2019 yang dipimpin oleh Kapolda D.I Yogyakarta Irjen Pol. Drs.H. Ahmad Dofiri serta dihadiri Danrem 072/PMK Brigjend TNI Muhammad Zamroni digelar dalam rangka selesai pengamanan hari Raya Idul Fitri 1440 H di wilayah hukum D.I Yogyakarta.

Dalam apel Kosolidasi Operasi Ketupat 2019 Kapolda D.I Yogyakarta membacakan amanatnya bahwa operasi Ketupat 2019 sudah selesai dilaksanakan selama 13 hari selama libur lebaran dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas dan kamseltibcar lantas yang kondusif diseluruh wilayah NKRI, termasuk di wilayah hukum Polda DIY, pelaksanaan operasi ini merupakan tantangan bagi Polda DIY dimana bersamaan dengan momen Pemilu dan Polda DIY merupakan Polda yang menjadi acuan pengamanan kegiatan di wilayah Indonesia.

“Harapan saya keberhasilan ini dapat ditingkatkan pada tahun tahun yang akan datang, tahapan pemilu masih berlangsung dengan adanya gugatan putusan KPU di MK akan disidangkan mulai pada tanggal 14 Juni 2019 di MK, oleh karena itu dituntut kesiapan kita untuk pengamanan wilayah dan kegiatan tersebut semoga berjalan dengan aman, tertib dan lancar”.

Hadir pada kesempatan tersebut antara lain Wakapolda DIY, Danlanud ADS, Kajari Yogyakarta, Danlanal Yogyakarta, Kapolres Sleman, Dandenpomad, Kasatpom AU, Kasabarnas Yogyakarta serta pejabat dari unsur pemerintah dan dinas terkait.

Adapun sebagai tanggapan Danlanal Yogyakarta usai menghadiri apel konsolidasi tersebut, antara lain disampaikan bahwa keterlibatan prajurit Lanal Yogyakarta dalam ikut mendukung keberhasilan pelaksanaan Operasi Ketupat 2019 oleh jajaran Polda DIY selama perayaan hari Raya Idul Fitri 1440 H, merupakan wujud sinergitas TNI Polri dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Yogyakarta, sehingga kedepannya dapat semakin mendukung pelaksanaan tugas-tugas pokok dan fungsi Lanal Yogyakarta. (*)

Sumber: Pen Lanal Yogakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com