Tak Rayakan Dengan Meriah, Peringati HUT ke 12 Bawaslu DIY Aksi Sosial

YOGYAKARTA – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 12,  Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) provinsi seluruh Indonesia, menggelar aksi donor darah dan bakti sosial, serentak, Kamis (09/04/2020).

Ketua Bawaslu Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Bagus Sarwono, mengungkapkan, aksi sosial Bawaslu bertajuk “Bangun Solidaritas Kebangsaan Melawan COVID-19, merupakan bentuk perayaan ulang tahun yang berbeda dengan sebelumnya,

“Di tengah wabah pandemi COVID-19, Bawaslu akan melangsungkan perayaan ulang tahun secara serentak yang diikuti Bawaslu Provinsi seluruh Indonesia melalui video conference. Perayaan dilakukan secara terstruktur mengikuti arahan Bawaslu agar memperhatikan tata aturan keprotokolan pencegahan penyebaran COVID-19,” katanya dalam keterangan pers yang diterima redaksi.

Menurut Bagus, demi mencegah penyebaran COVID-19, Bawaslu juga menetapkan perayaan HUT diikuti oleh peserta paling banyak 10 orang. Acara akan dilangsungkan dengan pemotongan tumpeng dilanjutkan dengan doa bersama. Rencananya Ketua Bawaslu akan melakukan pencanangan gerakan penggunaan masker (non medis).

“Dalam rangka memeriahkan HUT Bawaslu ke-12 ini, Bawaslu DIY turut menyelenggarakan berbagai kegiatan diantaranya kegiatan donor darah dan bakti sosial,” ujarnya.

Kegiatan donor darah akan dilakukan di kantor Bawaslu DIY Jalan D.I. Panjaitan Nomor 49 Kelurahan Mantrijeron Kecamatan Mantrijeron Kota Yogyakarta bekerjasama dengan PMI Kota Yogyakarta. Aksi donor darah dapat diikuti oleh masyarakat umum sesuai dengan prosedur penanganan pencegahan COVID-19,

“Di tengah masa penyebaran COVID-19 Bawaslu DIY membantu masyarakat yang kurang mampu dengan melakukan kegiatan bakti sosial berupa pembagian sembako,” imbuhnya.

Tak hanya itu, Bawaslu DIY turut mempersembahkan penayangan pembacaan puisi yang bertema “Demokrasi dari Yogyakarta untuk Indonesia” karya pemenang lomba cipta puisi yang diadakan Bawaslu Kabupaten Kulon Progo,

“Puisi akan dibacakan oleh Ketua dan Anggota Bawaslu RI, Ketua dan Anggota Bawaslu DIY serta Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Kulonprogo,” tutup Bagus. (pr/kt1)

Redaktur: Faisal

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com