Jelang Lebaran Repdem Yogyakarta Bagikan 100 Paket Sembako untuk Warga

YOGYAKARTA – Jelang lebaran atau hari raya Idul Fitri  1442 H, Repdem Yogyakarta membagikan 100 paket sembako untuk masyarakat Yogyakarta.

Kegiatan berbagi kasih tersebut diinisiasi Ketua Bidang Tani dan Nelayan Antonius Fokki Ardiyanto S.IP. Menurut Fokki,  pembagian sembako utamanya menyasar kepada kader kader Repdem yang mempunyai beragam profesi dan pekerjaan, diantaranya sebagai driver ojol,

“Kegiatan ini mempunyai tujuan untuk semakin mengimplementasikan rasa kesetiakawanan dalam perjuangan yang menjadi slogan perjuangan selama ini,” tutur Fokki di sela-sela kegiatan, Selasa (12/05/2021).

Fokki berharap, dari kegiatan berbagi kasih dapat semakin memupuk militansi dari kader kader Repdem Yogyakarta untuk selalu terus bergerak membesarkan PDI Perjuangan sebagai wadah ideologis dalam perjuangannya, yaitu demi kesejahteraan rakyat dan keadilan sosial dalam bingkai negara Republik Indonesia yang diproklamasikan oleh Soekarno Hatta pada tgl 17 Agustus 1945,

“Disamping itu di masa pandemi covid19 ini diharapkan juga kegiatan berbagi kasih Repdem Yogyakarta dapat sedikit membantu kebahagiaan kader kader Repdem dalam merayakan hari raya Idul Fitri 1442 H,” imbuh Fokki yang juga Anggota DPRD Kota Yogyakarta ini.

Dalam kesempatan kegiatan berbagi kasih, Fokki  yang  menjabat fungsionaris DPN Repdem juga mengucapkan hari raya Idul Fitri  1442 H kepada warga yang merayakan,

“Minal Aidzin Mohon Maaf Lahir dan Batin,” ucapnya. (kt1)

Redaktur: Faisal

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com