BANYUMAS – Salah seorang kader Pemuda Pancasila (PP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Patikraja, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah menghibahkan tanah dan bangunan untuk dijadikan Markas Komando (Mako) PAC Patikraja. Mako yang terletak di Desa Notog RT 4 RW 2, Kecamatan Patikraja, Kabupaten Banyumas tersebut diresmikan operasionalnya, Minggu (30/11/2014).
Menurut Ketua KOTI PP PAC Patikraja, Iip, Mako yang merupakan hibah dari kader loyal PP di wilayahnya tersebut nantinya akan digunakan untuk kegiatan kader-kader PP dan bisa dimanfaatkan untuk kegiatan kepemudaan yang lain.
“Dengan adanya Mako, maka kegiatan PP PAC Patiraja bisa kami konsentrasikan di sini. Mako ini juga bisa menjadi pengamanan swakarsa untuk membantu keamanan desa. Kami siap menjadi mentor bagi para pemuda di wilayah Patikraja ini agar menjadi pelopor untuk menjaga kondusifitas lingkungan,” kata Iip kepada jogjakartanews.com, di sela-sela acara peresmian Mako.
Sementara ketua PP PAC Patikaraja, Papang, mengatakan, loyalitas kader PP yang menghibahkan tanah dan bangunan untuk Mako perlu dicontoh kader-kader PP dan para pemuda.
“Nilainya bukan hanya sekadar pada bangunannya, namun semangat untuk membesarkan organisasi yang mencerminkan semangat rela berkorban untuk nusa dan bangsa,” tuturnya.
Papang juga berharap dengan keberadaan Mako PP di kecamatan Patikraja, diharapkan PP akan lebih giat untuk melakukan kegiatan-kegiatan kepemudaan yang positif, serta turut melakukan pemberdayaan pemuda.
“Komitmen PP adalah menjaga Pancasila, UUD 45, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Semoga dengan adanya Mako ini, PP semakin mendorong dan menginspirasi para pemuda di Patikraja khususnya, untuk lebih memiliki jiwa dan semangat nasionalisme demi kemajuan bangsa,” tandas Papang.
Peresmian Mako PP tersebut juga diramaikan dengan panggung hiburan rakyat dan aksi donor darah yang diikuti ratusan kader PP. Dari kegiatan donor darah bekerjasama dengan PMI Banyumas tersebut, dihasilkan 62 kantong darah. (bom)
Redaktur: Syarifudin