Jogjakartanews- Kebanyakan anak-anak suka bermain di air. Oleh karenanya olahraga berenang juga banyak disukai anak-anak.
Selain mengasyikkan bagi anak-anak, ternyata berenang punya banyak manfaat untuk kesehatan anak. Baik kesehatan fisik sampai mental atau psikis.
Berikut 14 manfaat berenang untuk anak-anak dirangkum dari berbagai sumber:
1. Membuat Jantung dan Paru-Paru Kuat
Berenang juga merupakan olahraga yang sangat baik untuk kesehatan jantung dan paru-paru. Saat berenang, anak dilatih untuk mengatur pernapasan ketika berada di dalam air dan mengangkat kepalanya. Apabila dilakukan secara rutin, berenang dapat meningkatkan kekuatan jantung dan paru-paru anak.
2. Meningkatkan Kekuatan Otot Tubuh
Saat anak berada di dalam air, bergerak saja harus mengeluarkan tenaga dua kali lipat karena melawan gaya air. Artinya, gerakan berenang membuat anak menggerakkan seluruh ototnya. Gerakan demi gerakan ini membantu perkembangan otot dan membuatnya menjadi lebih kuat.
3. Meningkatkan Nafsu Makan
Setelah berenang biasanya anak-anak lelah dan merasa lapar. Kondisi tersebut membuat nafsu makan anak bertambah.
Dikutip dari situs Swimming, salah satu manfaat bayi berenang adalah meningkatkan nafsu makan. Pasalnya, gerakan tubuh yang dilakukan oleh bayi ketika berenang dipercaya bisa membuatnya lapar. Jangan heran jika setelahnya si kecil langsung lahap mengonsumsi makanan yang Anda sajikan.
4. Menyehatkan Sistem Pencernaan
Salah satu manfaat berenang bagi tubuh anak adalah menyehatkan sistem pencernaan.Dikutip dari Goldfish Swim School, tubuh anak perlu aktif supaya sistem pencernaannya bisa bekerja secara optimal. Ketika anak berenang, berbagai bagian tubuhnya menjadi aktif digerakkan, seperti tangan, kaki, bahkan hingga kepalanya. Jadi tidak heran kalau berenang dipercaya bisa menyehatkan sistem pencernaan.
5. Kualitas Tidur Lebih Baik
Tidak mengherankan jika anak makan lebih lahap dan tidur lebih nyenyak setelah berenang. Banyaknya energi yang dikeluarkan saat berenang membuat mereka tidur lebih nyenyak dan meningkatkan kualitas tidurnya.
6. Mencegah Obesitas
Obesitas pada anak dapat mengurangi fleksibilitas mereka dalam melakukan aktivitas fisik. Berenang bisa membantu mencegah obesitas.Tak hanya itu, olahraga ini juga meningkatkan stamina dan membuat postur tubuh anak semakin baik.
7. Melatih Skill Bertahan
Belajar berenang sejak kecil dapat membekali tubuh dengan kemampuan bertahan hidup yang cukup krusial di air. Hal ini akan membuat anak punya ‘pegangan’ apabila sewaktu-waktu berada dalam kondisi darurat.Terbukti, berenang dapat mengurangi risiko tenggelam pada anak-anak yang berusia 1-4 tahun. Meski demikian, anak-anak yang sudah pandai berenang sekalipun harus diawasi saat berada di air.
8. Mental Kuat
Tak hanya untuk fisik, rupanya berenang juga baik untuk kesehatan mental anak. Berenang bisa membuat mood mereka menjadi semakin baik hingga mengatasi depresi. Berada di dalam air juga membuat anak merasa rileks dan bisa bebas berekspresi.
9. Meningkatkan Kepercayaan diri
Berada di air sambil mengatur keseimbangan membutuhkan koordinasi tubuh yang baik dari anak. Ketika anak berhasil menguasai gerakan atau gaya berenang yang ringan sekalipun, hal ini bisa membantu meningkatkan kepercayaan diri mereka. Kepercayaan diri yang tinggi bisa membuat anak memiliki kontrol diri yang baik, keinginan sukses lebih besar, hingga kemampuan untuk menyesuaikan diri dalam situasi sosial berbeda-beda.
10. Meningkatkan Fungsi Kognitif
Gerakan saat anak renang dipercaya dapat membantu perkembangan saraf otak di bagian corpus. Inilah alasan mengapa berenang bisa meningkatkan fungsi kognitif atau kemampuan berpikir pada anak. Hal ini dinilai berpengaruh pada kemampuan membaca, berbahasa, pembelajaran akademis, hingga kesadaran spasial anak.
11. Meningkatkan Koordinasi dan Keseimbangan
Anak-anak harus bisa berkoordinasi dan menjaga keseimbangan saat berada di dalam air. Sebab, bukan perkara mudah untuk menggerakkan tangan dan kaki secara seirama. Rupanya, hal ini bisa berpengaruh terhadap anak saat tumbuh besar nanti. Selain itu, mereka juga terlatih mendengarkan instruksi dan bisa mengikutinya dengan baik di kehidupan nyata.
12. Menghindarkan Stres dan Kecemasan
Tidak hanya orang dewasa saja yang bisa mengalami stres dan gangguan kecemasan. Anak-anak juga rentan mengalaminya. Salah satu cara untuk meredakan masalah mental tersebut adalah berenang. Pasalnya, mereka dapat merasa rileks saat berenang. Belum lagi, berada di dalam air dapat memberikan perasaan tenang bagi sebagian anak. Ini menjadi salah satu alasan mengapa olahraga renang digemari oleh anak-anak. Perlu diketahui, aktivitas renang anak-anak dapat membuat tubuhnya lebih aktif. Tubuh yang aktif dipercaya membantu anak merasa bahagia karena dapat memberikan rangsangan untuk melepas hormon kebahagiaan (endorfin) dan menurunkan hormon stres (kortisol).
13. Mempererat Hubungan Orangtua dengan Anak
Dikutip dari Healthline, salah satu manfaat berenang untuk bayi yang tak boleh diremehkan adalah mempererat hubungan orangtua dan si kecil. Pasalnya, selama di dalam air, tentu orangtua akan selalu menemani dan menjaga anaknya supaya tetap aman. Hal ini diharapkan bisa memperkuat hubungan antar anak dan orangtua.
14. Menumbuhkan Sportifitas dan Siap Berkompetisi
Ketika anak-anak berlatih berenang, lama-lama akan tumbuh keinginan mengikuti perlombaan renang. Dengan demikian anak-anak akan belajar peraturan dalam lomba renang dan lebih giat berlatih ketika akan lomba.
Meskipun banyak sekali manfaat bagi anak-anak, namun ketika berlatih renang harus dengan pendampingan orang tua atau pelatih profesional. Keamanan dalam belajar berenang untuk anak-anak harus dinomorsatukan. (*)
Penulis: Priska Ariana
Editor: Faisal.