GUNUNGKIDUL – Bupati Gunungkidul Hj Badingah S.Sos mengerahkan jajarannya untuk membersihkan ruang kerja masing-masing, Senin (17/2). Hal itu supaya dalam menjalankan pekerjaan dan melayani masyarakat bisa nyaman seperti hari biasa.
Kasubag Humas Pemkab Gunungkidul, Irfan Ratnadi mengatakan, berdasaran perintah Bupati seluruh Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) dan instansi diminta untuk membersihkan lingkungan kantor.
“Selain luar ruangan juga diminta membersihkan dalam ruangan. Karena abu vulkanik sampai masuk ke dalam ruangan,” ungak Irfan Ratnadi kepada wartawan, tadi.
Irfan mengatakan, abu vulkanik Gunung Kelud masih cukup banyak. Sehingga harus menggunakan mobil pemadam kebakaran dan tangki untuk membersihkan abu vulkanik.
“Masing masing kecamatan juga melakukan koordinasi dengan unsur muspika, untuk melaksanakan bersih bersih di kantor serta fasilitas umum,” tambahnya. (dit)
Redaktur: Azwar Anas