GUNUNGKIDUL – Pria misterius diduga pedofilia (kecenderungan seseorang yang telah dewasa untuk melakukan aktivitas seksual dengan anak-anak kecil) teror siswi SD Negeri Baru, belum lama ini.
Satpam SD Negeri Baru Omay Mardiyana mengungkapkan, sudah hampir satu pekan berturut-turut seorang pria misterius diduga pedofilia teror siswi-siswi di SD Negeri Baru, Wonosari. Pria tersebut mengincar kerumunan siswi-siwi yang menunggu jemputan sekolah, kemudian menunjukan alat kelaminnya.
“Pria itu bapak-bapak, berhenti dari motor dan langsung menunjukan itunya (kelamin) ke siswi-siswi. Karena terkejut siswi berteriak dan orangnya langsung kabur. Mungkin pedofilia,” katanya kepada wartawan, Jum’at (25/4/2014).
Omay mengatakan, peristiwa itu terjadi setiap hari tetapi siswi-siswi baru mengadukan pada Kamis (24/4/2014) kemarin. Informasi dari siswi-siswi pria misterius tersebut berganti-ganti kendaraan bermotor. Ciri-ciri pria tersebut berumur setengah baya berkulit hitam berperawakan gembul, brewok dan dandanannya kadang rapi kadang seperti pemulung.
“Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, seluruh siswa-siswi diwajibkan menunggu jemputan di depan gerbang sekolah tidak boleh di luar sekolah,” tambahnya. (dit)
Redaktur: Azwar Anas