Terkena Pukulan, Jurnalis Kompas TV Lapor ke Polda DIY

SLEMAN – Jurnalis Kompas TV, Michael Aryawan melakukan pelaroran ke Polda DIY. Pelaporan terkait tindak kekerasan yang terjadi di rumah Direktur Galang Press, Julius Felicius di Ngaglik Sleman, yang juga dialami Michael Aryawan, Kamis (29/05/2014) malam.

Michael datang melapor ke Polda DIY dengan didampingi Pemimpin Redaksi Kompas TV sekitar pukul 10.15 WIB, Jumat (30/5/2014). Michael mengatakan, kejadian yang terjadi Kamis malam dilakukan oleh orang-orang yang tidak dikenalnya.

Meski begiru, Michael mengaku melihat para pelaku yang mengenakan baju gamis. “Pelakunya itu pakai baju gamis,” kata Michael di Mabes Polda DIY.

Sementara itu, Kapolda DIY, Brigjen Pol Haka Astana mengatakan salah seorang yang diduga kuat pelaku sudah diamankan kepolisian untuk diminta keterangan. “Kami sudah mengamankan satu orang berinisial KH yang diduga kuat pelaku. Orang tersebut ditangkap di rumahnya, dekat dengan TKP,” ujar Haka.

Hingga kini, lanjutHaka, pihak kepolisian belum mengetahui motif tindakan dan pelaku tindak kekerasan tersebut. Terkait dengan keterangan Julius Felicius yang mengatakan bahwa pelaku merupakan orang suruhan Ustadz Jafar Umar, pihak Polda belum bisa memberikan keterangan pasti.

“Kami belum bisa memastikan, karena masih mengumpulkan data berdasarkan keterangan dari pelaku yang sudah diamankan,” ujarnya. (kim)

Redaktur: Azwar Anas

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com