Edutek  

Bertekad Sukseskan World Class Navy, Taruna AAL Giatkan Berbahasa Inggris

SURABAYA–  Pencanangan TNI AL menuju angkatan laut kelas dunia atau World Class Navy oleh pimpinan TNI AL, mendapat respons serius Gubernur AAL Mayjen TNI (Mar) Guntur IC Lelono, S.E.

“Kita telah menyesuaikan dengan pencanangan World Class Navy Academy.  Agar dimulai dari hal-hal yang sederhana saja, antara lain dengan membiasakan berbahasa Inggris pada kesempatan-kesempatan tertentu, utamanya pada saat berinteraksi dengan Taruna AAL dalam pengajaran, pelatihan, dan pengasuhan,”tuturnya dalam Apel Pagi seluruh anggota AAL,  Senin (14/09/2015).

Dikatakan Gubernur AAL, program giat berbahasa Inggris ini dimulai dengan mempersiapkan dan meningkatkan pengetahuan berbahasa Inggris antap dan PNS melalui study banding ke kampung Inggris di Pare, Kediri, Jawa Timur secara periodik.

Untuk mengetahui kemampuan berbahasa Inggris anggota AAL, Gubernur AAL lantas memerintahkan secara acak perwakilan anggota dan PNS untuk tampil di depan pasukan perserta apel pagi agar memberikan penjelasan seputar AAL dengan menggunakan bahasa Inggris.

Saat mendengarkan pemaparan perwakilan yang ditunjuk, Gubernur AAL memberikan apresiasi atas kemampuan bahasa Inggris anggota tersebut.

“Mudah-mudahan, dengan upaya ini kita dapat  mewujudkan segera TNI AL menuju World Class Navy,” harapnya. (pr/aal)

Redaktur: Rudi F       

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com