Sinergitas TNI POLRI pada Peringatan Paskah Wujud Tanggungjawab Terciptanya Toleransi Antar Umat Beragama

Yogyakarta – Babinsa Kelurahan Terban Koramil 03 Gondokusuman Yogyakarta, Serma Muji Asih dan Sertu Indriardi bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan sambang di Gereja Baptis Indonesia Anugerah saat peringatan Paskah tahun 2019, Jumat (19/4/2019).

Dijelaskan Serma Muji Asih, Babinsa Kelurahan Terban, saat ditemui di Gereja Baptis Indonesia Anugerah, Gereja Baptis Indonesia Anugerah merupakan tempat ibadah yang terletak di wilayah binaan yang dalam tugas dan tanggung jawab harus terus dipantau, karena kenyamanan dalam menjalankan peribadatan tertuang dalam Undang-Undang Dasar 1945, menyikapi hal tersebut sudah menjadi tugas dan tanggung jawab bagi aparat keamanan Kodim 0734 Yogyakarta dan jajarannya untuk turun menjaga prosesi peribadatan tersebut.

 “Kami melaksanakan keamanan sejak sebelum dan pasca perayaan Paskah di tiap gereja,” kata Serma Muji Asih.

Pada kesempatan yang sama, Danramil 03 Gondokusuman, Kapten Inf Surono mengatakan, “Dengan kegiatan yang positif seperti ini merupakan wujud akan cintanya TNI kepada sesama pemeluk agama, dengan memperhatikan dan menjunjung tinggi toleransi beragama”.

 “Toleransi ini harus tetap terjaga. Tak boleh satupun masyarakat mengganggu jalannya ibadah,” pungkas Danramil. 

Sementara itu, salah satu jemaat Gereja Baptis Indonesia Anugerah, Yohanes, mengucapkan rasa terimakasih atas penjagaan yang dilakukan aparat keamanan. Tentunya, atas kenyamanan dalam menjalankan ibadah yang merupakan bentuk toleransi antar umat beragama. (Kt1)

Redaktur : Faisal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com