UPZ Baznas UP45 Ajak Masyarakat Semangat Berbagi di Masa Pandemi

YOGYAKARTA – Pandemi Covid-19 berdampak pada melemahnya perekonomian masyarakat, sehingga kebutuhan hidup tidak bisa tercukupi seperti biasa. Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama yang kekurangan, Unit Pengumpul Zakat Badan Amil Zakat Nasional (UPZ BAZNAS) Universitas Proklamasi 45 (UP 45) bersama Kantor Urusan Internasional (KUI) UP 45 melaksanakan berbagai kegiatan berbagi untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Ketua UPZ Baznas UP45 Agung Prayogo,SKom,MEng mengatakan UPZ Baznas UP45 mengungkapkan, UPZ Baznas UP 45 bertugas mengumpulkan zakat untuk melayani muzakki, yang berada pada desa dan kalurahan, instansi-instansi pemerintah dan swasta, baik dalam negeri maupun luar negeri,

“UPZ Baznas UP 45 berkolaborasi dengan BAZNAS DIY dan bersama pemerintah bergandengan untuk mengurangi angka kemiskinan karena dana umat kembali kepada umat melalui sinergi program bersama. Melalui peran ini UPZ Baznas UP 45 dapat mendukung peran Baznas dimana Baznas sendiri secara sinergis ikut mengatasi persolan sosial, ekonomi, mental maupun spiritual,” kata Agung dalam pers rilis yang diterima redaksi jogjakartanews.com, Kamis (20/05/2021).

“Di masa pandemi ini kami mengajak masyarakat yang mampu untuk lebih memiliki semangat berbagi, menyisihkan sebagian hartanya untuk sesama yang membutuhkan,” imbuhnya.

Prayogo menjelaskan, berbagai kegiatan yang sudah dilaksanakan UPZ Baznas UP45 diantaranya dalam memeriahkan bulan Ramadhan 1442 H yang lalu, dimana Panitia Ramadhan UPZ Baznas UP 45 menyelenggarakan beberapa kegiatan sebagai sarana untuk saling berbagi kebahagiaan pada bulan Ramadhan. Kegiatan tersebut mengusung tema RAMADHAN KAREEM;  Tetap Aktif, Produktif dan Semangat Berbagi di Masa Pandemi dalam Menjalin Ukhuwah Islamiyah”. Adapun rangkaian kegiatan antara lain ceramah, tadarus, penerimaan dan penyaluran zakat, infak, shodaqoh, serta program donasi berbagi takjil dan buka puasa, serta donasi bingkisan lebaran bagi mereka yang berhak menerima.

Dalam melaksanakan kegiatan UPZ Baznas UP 45 juga menggandeng lembaga mitra dari dalam dan luar kampus. Seperti kegiatan melakukan tebar takjil dan buka puasa (take away) yang dilaksanakan bersama KUI UP 45 dan Demi Chick, pada Hari Kamis, 6 Mei 2021 pukul 15.00.Takjil dibagikan untuk para mahasiswa perantau asing, dan masyarakat di lingkungan sekitar. Untuk mahasiswa asing yang menerima takjil sebanyak 30 mahasiswa. Rinciannya 22 orang berasal dari Thailand dan berasal dari berbagai Universitas antara lain dari UP 45, UCY, UIN Suka, UNU, Annur, UII, dan Pondok Gontor. Sedangkan mahasiswa lainnya berasal dari mahasiswa Timor Leste. Selanjutnya Penyerahan Donasi Bingkisan Lebaran yang dilakukan tanggal 8 Mei 2021. 

Penyerahan donasi bingkisan hari raya diwakili oleh Kepala SDM Yayasan Drs.Syamsul Rial,MM. Turut hadir Kepala Keuangan Yayasan Drs.Moh.Idris,MM, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Dr Benedictus Renny See,SE SH,MH, dan bidang kemahasiswaan.

“Kami melaksanakan kegiatan penerimaan zakat mulai tanggal 28 April 2021, sedangkan program penyaluran zakat dimulai tanggal 9 Mei 2021. Zakat kami distribusikan ke Masjid Al Ikhlas Ngemplak dan beberapa wilayah lainnya,” imbuh Agung.

Panitia Ramadhan 1442 H UPZ Baznas UP45, Putri Ana Nurani berharap bahwa nantinya kegiatan keagamaan yang sudah dilakukan dapat terus dilanjutkan setelah Ramadhan usai sebagai bentuk peningkatan spiritual di Bulan Syawwal di lingkungan civitas UP 45 pada khususnya, dan masyarakat luas pada umumnya,

“Kami mengucapkan terimakasih atas zakat, infak, shodaqoh, donasi yang telah diberikan oleh pimpinan yayasan, universitas, dosen, staf, karyawan Universitas Proklamasi 45, dan seluruh donatur baik berasal dari mitra atau kolega maupun dari masyarakat untuk dapat disalurkan kepada yang membutuhkan. Untuk para muzakki kami berdoa semoga Allah SWT selalu memberi berkah atas harta yang telah dikeluarkan maupun yang tertinggal,” tutur Putri.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Pengembangan dan Kerjasama Febriyanti A Ginting Spd,MSc mengapresiasi kegiatan KUI UP 45 bekerjasama dengan UPZ Baznas UP45 dan mitra terkait,

“Semoga kegiatan seperti ini terus dilaksanakan sehingga semakin banyak masyarakat yang menerima manfaat,”harapnya.

(rd2)

Redaktur: Fefin Dwi Setyawati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com