Guru TPA Se-Kapanewon Depok Ikuti Pelatihan Manajemen Pembelajaran yang Diselenggarakan Dosen PG PAUD UNY

Guru Tempat Penitipan Anak (TPA) Se-Kapanewon (Kecamatan), Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengikuti Pelatihan Manajemen Pembelajaran yang diselenggarakan Dosen Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Negeri Yogyakarta ( PG PAUD UNY ). Foto: Ist
Guru Tempat Penitipan Anak (TPA) Se-Kapanewon (Kecamatan), Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengikuti Pelatihan Manajemen Pembelajaran yang diselenggarakan Dosen Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Negeri Yogyakarta ( PG PAUD UNY ). Foto: Ist

YOGYAKARTA- Guru Tempat Penitipan Anak (TPA) Se-Kapanewon (Kecamatan), Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengikuti Pelatihan Manajemen Pembelajaran yang diselenggarakan Dosen Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Negeri Yogyakarta ( PG PAUD UNY ).

Dalam kegiatan yang telah dilaksanakan pada tanggal 25 Mei hingga 1 Juni 2024 yang lalu tersebut, para guru TPA mendapatkan materi terkait manajemen TPA yang berkualitas.

Tim Dosen program studi (Prodi) PAUD UNY yang melaksanakan kegiatan pelatihan manajemen pembelajaran tersebut adalah Dr. Nur Cholimah, M.Pd; Dr. Muthmainah, M,Pd; Eka Sapti Cahyaningrum, M.M, M. Pd dan Prayitno, M.Pd.

Beberapa mahasiswa prodi PAUD terlibat dalam kegiatan tersebut yaitu Listya Ayunda Putri; Anggita Sri Nur Irmayanti; Luthfi Amalia Khusnul Khotimah; Faadhilah Augustin Hunaerni; dan Rachmalia Sinta Andika Putri.

“Kegiatan pelatihan manajemen pembelajaran merupakan program pengadian masyarakat dimana akademisi melakukan pengabdian kepada sekolah atau pada masyarakat dalam berbagai bentuk diantaranya dengan pelatihan manajemen pembelajaran,” tutur Dr. Nur Cholimah, M.Pd, Kamis (18/07/2024).

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pemaparan materi oleh tim dosen PAUD UNY yang dilaksanakan secara luring pada tanggal 25 Mei 2024.

Pemateri pada kegiatan tersebut yaitu Dr. Nur Cholimah, M.Pd; Dr. Muthmainah, M.Pd; Eka Sapti Cahyaningrum, M.M, M. Pd dan Prayitno, M.Pd.

Materi pertama yaitu mengenai perkembangan sosial emosional anak usia dini yang disampaikan oleh Dr. Muthmainah, M.Pd.

Dalam kesempatan tersebut, Muthmainah memaparkan pentingnya mengenalkan serta menstimulasi sosial emosional anak sejak usia dini.

Kemampuan sosial emosional anak dimulai dengan dapat mengenali diri dengan baik, kemudian anak mampu mengungkapkan serta menahan emosional.

Dalam proses stimulasi, orang tua dan guru memiliki peran penting dalam mendukung perkembangan sosial emosional anak.

Materi kedua yaitu mengenai manajemen pembelajaran PAUD yang disampaikan oleh Eka Sapti Cahyaningrum, M.M, M. Pd. Eka memaparkan PAUD berkualitas.

Dalam kesempatan tersebut, Eka memaparkan bahwa PAUD yang berkualitas dapat dilihat dari kualitas pelayanan bukan dilihat dari kondisi sarana dan prasarana dan kelengakapan fasilitas. Terdapat empat elemen dalam kualitas layanan pengelolaan satuan PAUD, yaitu :

1. Kualitas Proses Pembelajaran,

2. Kemitraan dengan Orang tua,

3. Memantau pemenuhan layanan esensial AUD, dan

4. Penampilan dan pengelolaan sumber daya.

Materi ketiga yaitu mengenai stimulasi perkembangan di PAUD yang disampaikan oleh Dr. Nur Cholimah, M. Pd. Nur Cholimah memaparkan terdapat lima aspek perkembangan anak usia dini yang perlu distimulasi seperti Nilai agama moral, Fisik Motorik, Kognitif, Bahasa, serta Sosial Emosional.

Proses stimulasi dilakukan melalui bermain, disesuaikan dengan minat dan bakat anak, melalui pendekatan saintifik, memanfaatkan lingkungan sekitar, serta dengan dukungan guru.

Proses stimulasi dilakukan melalui bermain, disesuaikan dengan minat dan bakat anak, melalui pendekatan saintifik, memanfaatkan lingkungan sekitar, serta dengan dukungan guru.

Pada aspek perkembangan nilai agama dan moral, terdapat tiga hal yang harus diberikan kepada anak usia dini yaitu Mengenalkan agama yg dianut, Mengerjakan ibadah, serta Berperilaku jujur, sopan penolong, hormat , sportif, dan menjaga kebersihan diri.

Materi keempat yaitu mengenai stimulasi motorik pada anak usia dini yang disampaikan oleh Prayitno, M. Pd. Dalam kesempatan tersebut, Prayitno memaparkan proses stimulasi motorik pada anak usia dini melalui kegiatan menggambar.

Kegiatan menggambar dapat menstimulasi motorik halus, otot-otot pada tangan yang bergerak digunakan untuk menggambar.

Selanjutnya pada tanggal 1 Juni 2024 dilaksanakan Focus Group Discussion (FGD) secara daring melalui zoom meeting.

“Focus Group Discussion (FGD) dari berbagai permasalahan yang ada pada setiap lembaga PAUD, yang selanjutnya akan di tindak lanjuti dipertemuan berikutnya,” pungkas Dr. Nur Cholimah (rd1)

Redaktur: Fefin Dwi Setyawati

52 / 100

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com