Tingkatkan Kompetensi Ustadz dan Ustadzah, BADKO TKA dan TPA DIY Gelar Diklat Akbar Terjemah Al Quran Metode TRAST

YOGYAKARTA – Badan Koordinasi (BADKO) TKA-TPA DIY dan Timnas PPMAI menggelar acara Diklat Akbar Terjemah Al Qur’an Metode Terjemah Al-Qur’an Lafdziah Sistem Tartibiyah (TRAST), di Wisma AMM
Kotagede Kota Yogyakarta, Sabtu, (07/09/2019).

Acara dihadiri oleh seluruh utusan BADKO Daerah Se-DIY, dengan total 204 peserta dari seluruh kabupaten/kota di DIY.

Ketum BADKO DIY, M. Muhsonef, S.H.I, M.H.I, mengatakan, acara TRAST dipandang penting dan perlu untuk dilaksanakan,

“Acara ini terselenggara berkat dilatarbelakangi oleh pemikiran yang dipandang penting dan perlu adanya kurikulum atau materi pembelajaran santri Pasca TKA-TPA (Kelas TQA) dan sebenarnya ide dan gagasan materi ini sudah cukup lama, namun baru saat ini bisa di buka bagi kalangan umum. Harapannya dimulai dari Jogja untuk Se-Indonesia,” ujarnya di sela-sela kegiatan.

Muhsonef menjelaskan, inti materi dalam TRAST menitikberatkan kepada kualitas pembinaan Al Qur’an baik ustadz /ustadzah maupun santri se-DIY, sehingga mampu membaca Al Qur’an dengan pendekatan terjemah.

“Metode TRAST yang disampaikan dalam kegiatan tersebut bermanfaat memperbaiki bacaan sekaligus sambil membaca Al Qur’an, latihan menulis Arab/Al Qur’an, latihan menulis latin, memahami tajwid secara praktis, menguasai terjemah Al Qur’an secara lafdziyah, serta mendapatkan pemahaman ayat Al Qur’an dan istilah-istilah penting walau masih sederhana,” jelasnya.

Salah satu peserta Diklat dari TPA Al Ihsan Kalasan Sleman, Arfalani, mengatakan kegiatan TRAST sangat bermanfaat sekali,

“Selain bermanfaat untuk meningkatkan kompetensi saya sebagai ustadzah, ilmu metode TRAST ini dapat kami aplikasikan di TPA Al Ihsan, karena metode ini mengajak para santri mencintai Al Qur’an. Pada kegiatan ini kami juga mendapat beberapa buku untuk menunjang pembelajaran,” ujarnya.

Acara yang dimulai pukul 07.30 – 15.00 WIB tersebut dihadiri sekaligus dibuka oleh KaKanwil Kemenag DIY, Drs. H. Edi Gunawan, M.Pd. Narasumber yang dihadirkan dalam acara yaitu Drs. KH.Mustofa Kamal dan DR. H. Ahmad Annuri, MA. (rd2)

Redaktur: Fefin Dwi Setyawati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com