Ketua AKBM Yogyakarta pimpin Baksogab di Desa Terong

BANTUL – Ketua Anak Korps Baret Merah (AKBM) Daerah Istimewa Yogyakarta Hennyra memimpin bakti sosial gabungan yang melibatkan Lesehan Sayidan(lesa) dan Solo Agya Community(SAC). Kegiatan ini digelar di kediaman salah satu pamong desa di Desa Terong, Kecamatan Dlingo Kabupaten Bantul dengan melibatkan Anak Yatim Piatu yang ada di Desa Terong.Rabu(16/10/2019).

Hennyra menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan susulan di luar perencanaan rangkaian kegiatan bakti sosial memperingati Hari Ulang Tahun AKBM Yogyakarta ke-1 tanggal 28 oktober 2019 nanti.

“Kegiatan susulan ini merupakan apresiasi dari warga Desa Terong atas kegiatan yang pihak kami  pada tanggal 6 oktober 2019 lalu, berupa droping air bersih dan sembako, mendengar informasi jika di Desa Terong ada beberapa anak yatim bahkan yatim piatu, maka pihak kami melakukan koordinasi dengan Babinsa dan Babhinkamtibmas Desa Terong untuk melaksanakan tindak lanjut kegiatan, dan warga mengapresiasikan dengan mengadakan kegiatan pengajian sebagai tambahan kegiatan dalam menyantuni anak yatim piatu,” jelasnya.

Kegiatan pengajian serta pembagian sembako dan santunan untuk anak yatim piatu ini, dihadiri oleh Lurah Desa Terong, Sugiyono, didampingi Babinsa Desa Terong Martadi, Babhinkamtibmas Desa Terong Gangsal Wirajati, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda desa Terong.

“Semoga kegiatan ini tidak terputus, AKBM selalu menjadwalkan rutin untuk anak anak kami di sini, hanya Allah yang bisa membalas kebaikan AKBM,” ungkap sugiyono 

Hal serupa pun disampaikan oleh pamong desa Terong, Aman. Kegiatan seperti ini selalu menjadi agenda rutin AKBM untuk warga kami yang membutuhkan.

“harapan kami AKBM silahturahmi nya tidak terputus dengan warga Desa Terong dan memasukan nama Desa Terong dalam programnya,” ungkap nya di Bantul, Kamis(17/10/2019).

Acara pengajian di isi oleh Ustadz K.H. Durrochman dengan tema Berbagi Bersama Anak Yatim, diakhiri dengan membagikan santunan kepada anak yatim dan ditutup dengan doa bersama. Dalam kegiatan ini Hennyra nampak akrab dengan anak anak yatim dan memberikan satu persatu paket sembako dan santunan kepada anak anak yatim, bersama dengan seluruh tamu undangan yang hadir.(hen)

Redaktur : Anto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com