Angka Golput Tinggi, KPU Banyumas Gandeng Tokoh Agama

PURWOKERTO – Tingginya angka golongan putih (Golput) di Kabupaten Banyumas membuat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyumas harus memutar otak. Selain menggandeng media, KPU berencana meminta bantuan kepada tokoh agama.
Ketua KPU Banyumas, Aan Rohani, SH., menjelaskan, langkah itu ia ambil lantaran tokoh agama mempunyai pengaruh yang kuat di Banyumas. “Kita akan menggandeng berbagai kalangan, salah satunya para pemuka agama,” ujarnya Selasa (19/11/2013).
Aan Rohadi mengaku prihatin jika mengingat peran serta dalam Pemilukada Februari lalu. Menurutnya, ketidakpedulian masyarakat Banyumas dalam memilih kepala daerahnya sangat tinggi.
Berdasarkan data yang dihimpun, jogjakartanews.com, dari total DPT 1.315.267, sebanyak 33.7% yang memilih golput. “Sehingga yang menggunakan hak suaranya baru sekitar 66.3%,” pungkasnya. (bom)
Redaktur: Azwar Anas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com