Banteng Jogja Siap Menangkan Hasto-Wawan di Pilkada Yogyakarta

Ganjar Pranowo menjadi salah satu juru kampanye pasangan Hasto-Wawan

JOGJAKARTANEWS.COM, YOGYAKART – Warga Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI) dan Perjuangan siap memenangkan pasangan Hasto Wardoyo – Wawan Harmawan dalam kontestasi pemilihan kepala daerah Kota Yogyakarta 2024. Semangat dan antusiasme Banteng Yogyakarta untuk memenangkan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Yogyakarta terlihat dalam Rakercabsus yang diselenggarakan oleh DPC PDI Perjuangan Yogyakarta, Kamis, 17 Oktober 2024 malam.

Forum Rapat Kerja Cabang Khusus PDI Perjuangan Kota Yogyakarta, Kamis, 17/10/2024 memiliki agenda pemantapan dan paparan strategi pemenangan oleh Ganjar Pranowo, DPP PDI Perjuangan diikuti secara khidmat oleh seluruh pengurus cabang PDI Perjuangan Kota Yogyakarta, Fraksi, Satgas, KSB PAC dan Pengurus Ranting PDI Perjuangan se Kota Yogyakarta.

“Mari bersama-sama bekerja dan bergotong royong menangkan dokter Hasto Wardoyo dan Wawan Harmawan. Semoga pasangan dwi tunggal, ini kelak jadi pemimpin yang melayani rakyat Yogyakarta,” kata Eko Suwanto, Ketua DPC PDI Perjuangan Yogyakarta, Kamis, 17/10/2024.

Seluruh peserta yang hadir di Rakercabsus menggemakan semangat untuk memenangkan Hasto Wardoyo dan Wawan Harmawan calon Walikota dan Walikota Yogyakarta dengan yel-yel dan sapaan khas Sehat Kawan, Menang secara bersamaan.

Nuryadi, Ketua DPD PDI Perjuangan DIY beserta RB Dwi Wahyu, Bendahara dan Ganjar Pranowo, Ketua DPP PDI Perjuangan yang secara khusus memberikan penggemblengan untuk memantapkan strategi pemenangan.

“Kabarkan kepada rakyat Yogyakarta, sosok Hasto Wardoyo tepat jadi pemimpin yang melayani rakyat Yogyakarta. Tentu kelak, kemenangan pasangan Hasto Wardoyo dan Wawan Harmawan di pilkada Yogyakarta bermakna besar bagi rakyat, saatnya kita bekerjasama dan bersatu,” kata Nuryadi, Ketua DPD PDI Perjuangan DIY.

FULL

53 / 100

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com