Dukung Ketahanan Pangan, Korem 072/Pmk Dorong Peningkatan Produktifitas Petani

YOGYAKARTA – Sebagai wujud dukungan terhadap program ketahanan pangan yang dicanangkan Pemerintah, Prajurit Angkatan Darat (AD) di jajaran Komando Resort Militer (Korem) 072/Pamungkas Yogyakarta terus didorong untuk mempelopori peningkatan produktifitas petani.

Hal tersebut diungkapkan Komandan Korem (Danrem) 072/Pamungkas Brigjen TNI MS.Fadhilah saat menghadiri panen raya padi unggul jenis IR 64 di lahan sawah seluas 1,5 Hektar (Ha) milik Korem 072/Pamungkas (Pmk) di Jln Cokro Wijaya Demak ijo, Kabupaten Sleman (13/01/205).

“Saya berharap para Prajurit juga bisa mempelopori upaya-upaya untuk meningkatkan hasil produksi tanaman pangan holtikultura serta kualitas SDM petani agar bisa mendapatkan hasil maksimal,” tutur Danrem yang dalam kesempatan tersebut didampingi Kepala Staf Korem 072/Pmk, Kepala Dinas Pertanian DIY, para Kasi Korem dan para Komandan Kodim serta Kasatdisjan jajaran Korem 072/Pmk.         

Menurut Danrem, dalam mendukung program pemerintah untuk mewujudkan swasembada pangan nasional, berbagai program dan kegiatan terus di laksanakan. Diantaranya, kata Danrem, perbaikan infrastruktur irigasi guna mencukupi terjaminnya air bagi kebutuhan pertanian, fasilitas penggunaan benih unggul dan bermutu bagi petani melalui bantuan benih dan penangkaran benih, serta memperkenalkan jenis padi hasil temuan baru yang produktifitasnya tinggi kepada petani.

“Semua itu dilakukan dalam rangka mendukung program nasional peningkatan ketahanan pangan guna mencukupi kebutuhan pangan rakyat Indonesia,” tegas Danrem. (pen/rem)

Redaktur: Rudi F

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com