KFJS Jogja Berencana Turut Bantu TMMD untuk Pengabdian Kepada Masyarakat

YOGYAKARTA – Kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan jamaah Korps Alumni HMI (KAHMI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) berencana menggelar kegiatan KAHMI Forever Jalan Sehat (KFJS) di lokasi sasaran TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 101 Kodim 0734/Yogyakarta di Kelurahan Pandeyan, Umbulharjo, Yogyakarta.

Salah satu koordinator KFJS, Nur Harsya Aryo Samodro, S.Si, MA menuturkan, Kader dan Alumni HMI perlu mendukung dan turut menyukseskan TMMD dimana TNI dalam hal ini Kodim 0734/Yogyakarta bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta menggandeng semua pihak untuk memajukan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan,

“In syaa Allah KFJS yang akan datang pada 15 April 2018 akan dilaksanakan di lokasi TMMD. Alhamdulillah pegiat KFJS antusias. In syaa Allah akan segera kita rapatkan untuk kemudian berkoordinasi dengan Dandim selaku Komandan Satgas TMMD,” tuturnya saat KFJS di Candi Sambisari, Kalasan, Sleman, DIY, Minggu (01/04/2018) pagi.

Dikatakan Harsya, KFJS yang merupakan kegiatan kultural di kalangan kader dan alumni HMI, selain bertujuan merekatkan silaturahmi Keluarga Besar HMI dan membiasakan hidup sehat, juga merupakan media da’wah serta pengabdian kepada masyarakat. Oleh karenanya, kata dia, tempat pelaksanaan KFJS yang merupakan agenda dua mingguan ini selalu dilaksanakan di ruang-ruang publik agar membuka kepekaan peserta terhadap persoalan masyarakat,

“TMMD saya kira tepat untuk menjadi tempat KFJS mendatang sekaligus ini bisa sebagai pelaksanaan program Biro Seni dan Olahraga KAHMI DIY untuk pengabdian kepada masyarakat,” imbuh Harsya yang juga wakil Sekretaris KAHMI Majelis Wilayah (MW) DIY.

Terpisah, salah satu Presidium KAHMI MW DIY, Buyung Muhamad Iqbal, ST. M.Eng mengatakan, program TMMD sangat bermanfaat bagi masyarakat di Pandeyan. Menurutnya, program TMMD yang dilaksanakan prajurit Kodim 0734/Yogyakarta bersama masyarakat, salah satunya adalah pembangunan talud di bantaran Sungai Gajah Wong, kawasan Kampung Gambiran yang rawan banjir dan longsor. Pembangunan talud tersebut, kata dia, memerlukan waktu yang cukup lama,

“Sehingga agar talud cepat selesai dan dinikmati masyarakat perlu lebih banyak bantuan tenaga serta material. Jadi sangat tepat jika KFJS mendatang dilaksanakan di lokasi TMMD,” pungkasnya Buyung yang juga warga kelurahan Pandeyan dan aktif membantu pelaksanaan program TMMD. (rd)

Redaktur: Ja’faruddin. AS  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com