Pegawai Berprestasi Bulan Juli 2019 Bapas Yogyakarta, Terima Penghargaan

YOGYAKARTA – Balai Pemasyarakatan (Bapas)Yogyakarta, kembali memberikan penghargaan Bulanan pada Aparatur Sipil negara (ASN) dilingkungan Bapas Yogyakarta pada apel pagi senin(05/08/2019).

Pemberian Reward ini kepada ASN berprestasi dilingkungan Bapas Yogyakarta dilaksanakan dalam rangka meningkatkan prestasi kerja, motivasi kerja, disiplin pegawai, dan mengembangkan sikap keteladanan ASN juga mendorong semngat untuk melahirkan karya terbaik bagi bangsa dan negara.

Sebagaimana diatur dalam Undang undang nomer 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, Peraturan Pemerintah Nomer 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, dan Peraturan Pemerintah Nomer 49 Tahun 2018 tentang Manajemen Pegawai Pemerintah dengan perjanjian kerja bahwa kepada ASN yang menunjukan kesetiaan, Pengabdian, Kecakapan, Kejujuran, Kedisiplinan, dan prestasi kerja dalam melaksanakan tugas dapat diberikan penghargaan.

Kepala Bapas Yogyakarta melaksanakan kegiatan ini tiap bulan, dimana disetiap bulan dipilih pegawai yang berprestasi dengan standar penilaian dalam satu bulan selalu melaksanakan tugas dengan hasil maksimal, mengisi jurnal harian tepat waktu, berpakaian rapi dan bisa menjadi teladan, dimana pemilihan pegawai berprestasi dilakukan oleh pejabat struktural di Lingkungan Bapas Yogyakarta.

Kepala Bapas Yogyakarta Muhammad Ali Syah Banna Mengatakan bahwa dengan pemberian penghargaan ini bisa memicu prestasi demi kemajuan Bapas Yogyakarta dalam rangka mewujudkan Zona Integritas menuju Wilayah bebas Korupsi di Bapas Yogyakarta,

“Penilaian ini diperolah JFT PK Muda Farid Edi Susanta, dimana selain menjadi Pembimbing Kemasyarakatan(PK) juga mejadi Ketua IPKEMINDO Daerah Istimewa Yogyakarta, masih bisa melaksanakan semua tugas dengan baik, maka pantaslah di bulan Juli 2019 ini menjadi teladan untuk semua Pegawai bapas Yogyakarta,” jelasnya.

Dilain pihak JFT PK Muda Farid Edi Susanta menyampaikan, bahwa ini suatu kejutan dan apresiasi dari Kepala Bapas Yogyakarta, terimakasih atas Reward yang diberikan kepada saya, semoga dengan ini saya secara pribadi bisa lebih baik dari sebelumnya, ungkapnya.

Kembali Ali Syeh Mengingatkan bahwa, pegawai yang berprestasi tiga bulan berturut turut akan mendapatkan reward langsung dari Kepala Kanwil Kemenkumham Daerah Istimewa Yogyakarta, pungkasnya. (hen)

Redaktur : Rara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com