UGM Perguruan Tinggi dengan Peserta Terbanyak PIMNAS 2021

YOGYAKARTA – UGM berhasil meloloskan 124 tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) melaju ke Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke-34 tahun 2021. Jumlah tersebut menempatkan UGM sebagai perguruan tinggi dengan peserta terbanyak maju ke PIMNAS yang akan digelar secara bauran di USU bulan November mendatang.
 
Hal tersebut tertuang dalam pengumuman yang dirilis Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) tentang Pengumuman dan Undangan Peserta PIMNAS ke-34 Tahun 2021 tertanggal 28 September 2021. Sementara posisi kedua ditempati oleh IPB dengan 66 tim. Berikutnya diikuti ITS diurutan ketiga dengan 59 tim. Lalu posisi keempat dan lima secara berturut diraih Universitas Brawijaya dengan 59 tim dan Universitas Diponegoro dengan 37 tim.
 
Kasubdit Kreativitas UGM, Suherman, Ph.D., menyampaikan UGM awalnya mengajukan 804 proposal PKM. Setelah melalui rangkaian seleksi akhirnya terpilih 124 tim PKM UGM yang lolos melaju ke PIMNAS.  
 
Rincian 124 tim yang lolos ke PIMNAS adalah 4 tim PKM Gagasan Futuristik Konstruktif, 8 tim PKM Gagasan Tulis, 12 tim PKM Kewirausahaan, dan 12 tim PKM Karsa Cipta. Lalu, 4 tim PKM Karya Ilmiah, 2 tim PKM Penerapan Iptek, 15 tim PKM Pengabdian Masyarakat, 42 tim PKM Riset Eksakta, serta 25 tim PKM Riset Humaniora.
 
“Kita ucapkan selamat kepada tim PKM UGM yang lolos Pimnas ke-34 tahun 2021 yang insya Allah akan diselenggarakan secara blended daring-luring di USU Medan bulan November mendatang. Lalu, bagi tim PKM UGM yang belum lolos pimnas, sesungguhnya sudah berhasil mendapatkan pendanaan PKM 2021 juga merupakan prestasi yang luar biasa,” paparnya.
 
Suherman menyampaikan rasa syukur karena UGM menjadi perguruan tinggi dengan tim PKM terbanyak yang lolos ke PIMNAS 2021. Namun disaat yang ada tantangan yang cukup berat sebab tim PKM seluruh Indonesia yang lolos PIMNAS sudah terseleksi cukup ketat sehingga kompetisi kedepan akan berlangsung dengan sangat ketat.
 
Menghadapi PIMNAS mendatang UGM terus melakukan pendampingan dan pembinaan untuk tim PKM UGM yang lolos PIMNAS 2021. Melalui Direktorat Kemahasiswaan dan peran dosen pembina serta pendamping PKM akan berusaha memberikan pendampingan secara maksimal kepada tim PKM agar bisa tampil sebaik mungkin dan kompetitif di PIMNAS. Selain itu lewat PKM Center juga akan mendampingi tim yang lolos pimnas agar bisa tampil prima di presentasi dan penjurian poster nantinya.
 
“PIMNAS persaingannya selalu ketat dan tim PKM UGM berusaha agar bisa tampil sebaik mungkin sehingga dapat meraih hasil optimal,” terangnya. (pr/kt1)
 
Redaktur: Faisal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com