Gunung Semeru Erupsi, Muntahkan Abu dan Kerikil Panas dari Puncak

LUMAJANG – Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, mengalami erupsi, Sabtu (04/12/2021) sore.  Menurut laporan dari Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM), sebelum terjadinya erupsi, Gunung Semeru sudah dinyatakan sebagai gunung api dengan level Waspada.

Dari hasil analisis visual, asap kawah tidak teramati saat Gunung Semeru meletus. Namun demikian terpantau guguran lava dengan jarak luncur 500-800 meter, dengan pusat guguran 500 meter di bawah kawah.

Sedangkan, dari analisis kegempaannya diketahui bahwa telah terjadi gempa vulkanik yang berkaitan dengan letusan, guguran dan hembusan asap kawah sebanyak 54 kali gempa letusan atau erupsi, 4 kali gempa guguran, dan 18 kali gempa hembusan.

Saat erupsi terjadi, asap pekat disertai abu dan kerikil besar menyembur dari puncak gunung. Hal tersebut membuat masyarakat di sekitar kawasan gunung terpaksa mengungsi. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang beserta tim dari TNI polri dan Relawan sudah diterjunkan untuk membantu warga yang mengungsi. (kt3)

Redaktur: Hamzah
 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com