Inisiasi Klub Futsal Pemuda Umbulharjo, Fokki Komitmen Tekan Kasus Klitih

Anggota DPRD Kota Yogyakarta, Antonius Fokki Ardiyanto saat memberikan arahan kepada klub Futsal pemuda Umbulharjo. Foto: ist
Anggota DPRD Kota Yogyakarta, Antonius Fokki Ardiyanto saat memberikan arahan kepada klub Futsal pemuda Umbulharjo. Foto: ist

YOGYAKARTA – Anggota DPRD Kota Yogyakarta, Antonius Fokki Ardiyanto, S.IP. memfasilitasi terbentuknya klub futsal pemuda Kemantren Umbulharjo.

Fokki yang pernah menjabat sebagai Wakil Manager dan Wakil Ketua Umum Perserikatan Sepak Bola Indonesia Mataram (PSIM) tahun 2016-2018 ini mengatakan, pembentukan klub Futsal tersebut berangkat dari keprihatinannya atas kasus Kejahatan jalanan atau dikenal dengan sebutan klitih yang kerap terjadi di wilayah Kota Yogyakarta .

“Tindak kriminalitas yang melibatkan generasi muda, terutama generasi milenial dan generasi Z (Gen Z) tersebut perlu diantisipasi dengan memberi wadah kegiatan positif,” tutur anggota dewan dari Fraksi PDI Perjuangan ini, ditenua Kamis (29/09/2023).

Fokki menuturkan, belum lama ini ia menerima aspirasi warga di Kemantren Umbulharjo, yang resah dengan frnomena banyaknya anak muda yang sering kumpul-kumpul di jalanan dan berpotensi memicu keributan.

“Ada masukan dan aspirasi dari salah satu warga Kemantren Umbulharjo yang resah, dimana di wilayahnya banyak generasi millenial yang selalu kumpul-kumpul tidak jelas bahkan cenderung ke arah yang negatif, yaitu tawuran. Ini kalau tidak di mitigasi bisa mengarah kepada kejahatan jalanan (klitih),” ungkapnya.

Menindaklanjuti aspirasi warga tersebut, Fokki mengajak millenial Umbulharjo untuk menyalurkan energi mudanya melalui olah raga futsal.

Gayung bersambut dan pada Rabu (28/06/2023) kemarin, bertempat di Bardosono Happy Futsal berhasil dibentuk klub Futsal dengan nama South Crazy Football Club dan langsung dimanajeri sendiri oleh Fokki.

Baca Juga: Peduli Generasi Muda dan Wong Cilik, Fokki Berikan Tali Asih Kepada Atlet Taekwondo dan Pedagang Angkringan

Dalam pembentukan sekaligus latihan pertama, Fokki menyampaikan bahwa olah raga apapun itu apabila ditekuni dengan serius maka bisa menjadi jaminan masa depan yang baik.

“Olah raga profesional bisa untuk mencari uang dan mencari uang dalam bidang olahraga akan lebih mudah bila punya prestasi. Untuk itu adik-adik harus serius berlatih dan bertanding bila ingin mencari uang dengan prestasi olah raga,” ucap Fokki dalam arahannya.

Salah satu perwakilan warga Krisna menyambut baik Club Futsal yang difasilitasi Fokki tersebut. Menurutnya dengan adanya Club Futsal, anak-anak muda Umbulharjo ini bisa mengurangi atau bahkan meninggalkan kebiasaan nongkrong di jalanan yang tidak bermanfaat.

Baca Juga: Anggota DPRD Kota Yogyakarta Antonius Fokki Ardiyanto Beri Pendampingan Pelaku Tawuran Remaja di Bantul

“Sebelumnya nak-anak ini sering kumpul di rumah saya dan saya sering mendengar hal hal yang tidak baik. Ketika Mas Fokki diajak sharing persoalan ini, maka didapat solusi yang baik, yaitu mengajak mereka futsal dan sebagian juga ditawari untuk berlatih beladiri di Repdem Taekwondo Akademy. Tentu saja saran Mas Fokki ini sangat disambut baik,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Rudi, salah satu anak yang ikut bergabung dalam South Crazy Football Club. Pelajar ini mengaku senang sekali bisa diajak latihan futsal sehingga bisa mengalihkan dari keinginannya untuk nongkrong di jalanan, tawuran dan hal hal negatif lainnya.

“Terimakasih untuk Pak Fokki. Dengan adanya South Crazy Football Club ini kami bisa terhindar dari persoalan-persoalan hukum dan tindakan negatif dalam pergaulan kami,” pungkasnya. (kt1)

Redaktur: Faisal

54 / 100

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com