Visa Seniman Ai Wewei Ke Inggris Tertahan, Diduga Motif Politik

YOGYAKARTA – Motif politik diduga menjadi alasan mengapa seniman Ai Weiwei tersendat mendapatkan visa ke Inggris. Dugaan itu muncul karena Ai Wewei kerap memberikan pandangan politik yang mengkritik pemerintah Tiongkok sehingga paspornya di tahan pemerintah dan berimbas pada visa kunjungannya ke inggris tersendat. Hal itu diperkirakan demi mencegah malu diplomatik karena disaat bersamaan presiden Tingkok, Xi Jinping akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Inggris, dan Inggris sendiri tengah berupaya memperbaiki hubungan diplomatik dengan Tiongkok.

Sebagaimana diketahui, pemerintah Tiongkok kerap memberikan hukuman kepada pembela HAM dan pelanggaran pidanya untuk menodai reputasinya. Hal itu sebagaimana disampaikan Perwakilan lembaga Amnesty Inggris.

“Hal ini membuat sulit bagi mereka yang ingin bepergian dengan bebas dan dapat menimbulkan kekhawatiran secara internasional,” ungkap James sebagaimana dikutip BBC, Jumat (31/07/2015).

Ai Wewei sendiri dijadwakan akan mengunjungi Inggris pada september mendatang di Royal Academy of Arts. Direktur Artistik Royal Academy of Arts London, Tim Marlow menyampaikan seharusnya Ai Wewei bisa mendapatkan visa selama enam bulan, dan bukan 20 hari sebagimana disetujui pihak imigrasi inggris. Sehingga pihaknya berharap masalah ini bisa ditemukan solusinya dengan cepat.

“Karena kami ingin menyambut Ai Wewei di Royal Academy of Arts september ini,” tukas Marlow. (rizal)
Redaktur: Rudi F.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com