Karya Digital Mahasiswa UIN Suka Juara Favorit dalam Festival Indonesia Aman Berlalu Lintas

SLEMAN – Karya Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka) Yogyakarta,  Moh. Saiful Haq  berhasil menyabet juara favorit Lomba cipta video non animasi dalam Festival Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas di Pontianak, Kalimantan Barat, belum lama ini.

Syaiful mengatakan, angka kecelakaan lalulintas hingga saat ini cenderung masih tinggi dan ironisnya sebagian korban masih usia muda,

“Salah satu penyebab utamanya  karena pengendara tidak patuh dan tertib dalam berlalulintas,”ujarnya dalam keterangan tertulis humas UIN Sunan Kalijaga yang diterima redaksi, Rabu (25/09/2019)

Menurutnya, ajakan kepada pengendara dan  penggunan jalan raya agar selalu mematuhi dan memperhatikan keamanan dalam berkendara, perlu menggunakan cara yang lebih menyenangkan, salah satunya dengan video kreatif,

“Mari bersama sama kita wujudkan Indonesia aman berlalu lintas dengan menaati rambu-rambu lalu lintas dan mentaati peraturan berkendara,” katanya.

Ia berpesan kepada mahasiswa UIN Suka agar bersama-sama membuat kampus lebih maju, salah satunya dengan berkreasi menciptakan karya digital,

“Mahasiswa UIN Suka perlu ikut berperan aktif di dunia digitalisasi, sehingga tidak meninggalkan kultur UIN Suka yakni integrasi dan interkoneksi,” ajak Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Suka ini.

Saiful yang ingin meniti karir di dunia sinematografi berharap dengan menjuarai lomba Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas Video Competition (IAABLVC) tersebut,  video ciptaannya bisa menggugah masyarakat Indonesia agar semakin tertib dalam berlalu lintas.

Sekadar informasi, Festival Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas digelar pada tanggal 19 hingga 21 September 2019 yang lalu di Pontianak. Event yang sudah diselenggarakan untuk ke enam kalinya tersebut diselenggrakan atas kerjasama, Astra dengan Kepolisian Daerah Kalimantan Barat, Korps Polisi Lalu Lintas RI, dan Universitas Tanjungpura Pontianak.

Festival Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas yang dimulai sejak bulan Juli selain diisi lomba video bertemakan Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas juga digelar berbagai acara, seperti stand-up comedy. (pr/kt1)

Redaktur: Faisal

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com