Apa Ancaman Negara-negara di Dunia Termasuk Indonesia saat ini?

SLEMAN – Menteri Komunikasi dan Informasi Tifatul Sembiring mengatakan banyak negara yang kini mempunyai ancaman masing-masing. Amerika yang disebut Negera Adi Daya menilai ancaman bagi mereka adalah terorisme. China, menganggap ancaman bagi negara mereka adalah krisis ekonomi. Rusia, menilai ancaman bagi negaranya adalah kiminalitas ekonomi. Bagaimana dengan Indonesia?

Ancaman bagi bangsa Indonesia, kata Tifatul, adalah adanya perpecahan dalam diri bangsa Indonesia sendiri. Beberapa daerah di Indonesia menyatakan kalau ingin lepas dari NKRI dan ingin merdeka. “Banyak orang pintar yang malah ingin memecah-belah bangsa Indonesia,” katanya dalam acara Kuliah Umum IT di Gedung Graha Sabha Pramana (GSP) UGM, Sabtu (08/3) siang.

Untuk itu, Tifatul menyebutkan, pemimpin bangsa Indonesia kini menghadapi tantangan yang besar. Terlebih, diprediksi menjelang 100 tahun kemerdekaan Indonesia akan mengahadapi sebuah tantangan yang tak kalah menantang. “Di masa itu ada tiga hal yang akan diperebutkan; makanan air, dan energi,” ujarnya.

Ditambah tantangan yang berlapis tersebut, Menkominfo memberi masukan agar pemimpin nanti harus mampu menjawab dan mencari solusi permasalahan tersebut. “Berbicara hal ini tak hanya cukup pada ketersediaan, akan tetapi juga harus menyentuh pada level keamanan pada cadanga,” pungkasnya. (kim)

Redaktur: Azwar Anas

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com