YOGYAKARTA – Sepanjang musim liburan memperingati hari Raya Idul Fitri, Yogyakarta bakal dibanjiri wisatawan. Salah satu destinasi wisata favorit, Taman Pintar Yogyakarta, bahkan memprediksi selama libur panjang lebaran pengunjung mengalami peningkatan yang signifikan.
“Kita prediksi bisa hingga 10 ribu pengunjung selama libur lebaran dari H-2 hingga H-7,” ungkap Humas Taman Pintar, Afia Rosdiana, M.Pd kepada jogjakartanews.com, Jumat (25/07/2014).
Dikatakan Afia Rosdiana, untuk menyambut potensi lonjakan pengunjung tersebut, Taman Pintar menyiapkan dua wahana baru, yaitu lamier atau koridor air di bagian luar dan di bagian dalam pembaharuan jembatan since.
“Untuk lamier yang sebelumnya hanya ada 5 titik akan ditambah menjadi 20 titik, sehingga pengunjung benar-benar seperti berada di bawah air. Sementara untuk jembatan since akan diperbaharui dan diperlengkap fasilitasnya,” tutur Humas Taman Pintar yang akrab disapa Afi.
Afi menambahkan, selain dua wahana baru, Taman Pintar juga akan menambah tenaga pemandu.
“Kalau hari biasa jumlahnya 60 orang, selama libur lebaran ini akan ditambah menjadi 88 pemandu,” katanya.
Guna menambah keamanan dan kenyamanan pengunjung selama berwisata , Taman Pintar juga membuka Posko Jogobaran (Jogo lebaran, red), bekerjasama dengan Dinas Ketertiban (Dintib) dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Yogyakarta.
Redaktur: Rudi F