Rumah Makan Sambal Makin Banyak, Tahukah Kamu Sambal Apa yang Paling Populer dan Digemari?

YOGYAKARTA – Tren rumah makan akhir-akhir ini banyak yang menjadikan sambal sebagai menu khasnya. Tak jarang, banyak rumah makan menjadikan sambal bahkan sebagai brand nama rumah makan mereka. Di Jogja ada Waroeng Spesial Sambal (SS), Sambal Layah, Warung Sagan Super Sambal, Serba Sambal dan masih banyak yang lainnya. Namun, Tahukah kamu sambal apa yang paling polpuler dan disukai di jagat kuliner khususnya warung lesehan?

“Sambal bawang mas, tidak ada campuran macam-macam tapi enak, pedasnya juga nendang,” kata seorang pelanggan warung lesehan di Jl Nologaten Jogja, Rudi Febrian, Sabtu (18/04/2015). Menurut mahasiswa Akprind Yogyakarta itu, banyak rumah makan yang menurutnya menawarkan aneka macam sambal tapi sambal bawang tetap jadi pilihan.

“Tetap pilihan nomor 1. Ya kalaupun mau coba-coba yang lain biasanya sih yang tidak aneh-aneh kayak sambal terasi, sambal tomat,” pungkasnya.

Dita, pelanggan warung lesehan di Jl Timoho Yogyakarta mengatakan lebih tertarik menyantap makanan dengan sambal terasi. Meski begitu sambal terasi baginya masih menjadi pilihan kedua. “Kalau saya sih sebenarnya lebih suka sambal kacang, kayak sate gitu, di rumah soalnya sering dibikinin sama ibu, tapi disini sambal kacang jarang-jarang ya, jadi ya udah terasi aja, gak pedas-pedas benget, enak karena pada dasarnya saya juga suka terasi,” pungkas dara kelahiran Madura itu.

Prioyono, yang ditemui di rumah makan lesehan Ayam Beb, Timoho Yogyakarta mengaku lebih suka sambel ijo. “Disini kebetulan sambalnya tiga macam ya, cukup untuk memlih dan kebetulan saya suka semua. Tapi kalau harus memilih saya lebih suka sambal bawang, ijo, baru kalau tidak ada lagi ya sambal matang atau terasi,” pungkasnya

Sementara karyawan Ayam Beb, Ilyas yang sering melayani pelanggan mengatakan kalau primadona sambal di tempatnya bekerja adalah sambal bawang. “Disini sambal bawang. Makanya setahu saya disini tidak banyak bikin sambal karena mengacu pada yang paling polpoler saja, Sambal Bawang, Sambal Ijo, dan Sambal Matang,” pungkasnya.

Nyumm, itulah macam-macam sambal yang paling populer dan digemari kalangan pelanggan warung lesehan, khususnya di Jogja. Anda sendiri suka yang mana? (Ning)

Redaktur: Rizal

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com