Emas Pertama Untuk Indonesia di SEA Games 2015 Singapura Disumbang Atlet Dayung

SINGAPURA – Indonesia akhirnya berhasil meraih emas pertamanya pada ajang SEA Games 2015 di Singapura. Emas pertama Indonesia disumbangkan atlet dayung Indonesia, Marjuki melalui cabang dayung nomor c1 perorangan putra. Marjuki mencatatkan waktu 04:02,349 detik, lebih baik dari yang dicatatkan atlet Myanmar Thant Zin Oo dengan 4:06,707 diposisi runner up.

“Ini emas pertama saya di SEA Games, tentu saya senang,” ungkap Marjuki sambari menujukkan kegembiraannya karena sudah tiga kali dia ikut turnamen serupa baru kali ini mendapatkan medali emas. Menurutnya, pengalamannya mengkuti SEA Games membuat dirinya hafal dengan lawan-lawan yang dihadapi sehingga ia pun tahu bagaimana mengalahkan para lawan-lawannya itu. Selain itu, ia selalu fokus dalam menjalani pertandingan sejak awal start.

“Dalam lomba ini saya terus fokus tidak tengok kanan kiri,” akunya menjelaskan kunci sukses bisa meraih emas. Dengan sumbangan emas Marjuki, Indonesia baru mengumpulkan 1 emas, 2 perak dan 4 perunggu sehingga hanya berhak di posisi enam klasemen di bawah Malaysia. Adapun tuan rumah Singapura masih kokoh di puncak dengan 10 emas, 4 perak dan 7 perunggu. (sya)

Redaktur: Aristianto Z.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com