Wagub AAL Beri Motivasi Taruna

????????????????????????????????????

SURABAYA – Mengimplementasikan ide dan gagasan merupakan hal penting untuk mencapai suatu tujuan. Terutama dengan adanya keselarasan antara guru dengan murid, dimana hal itu sangat diterapkan benar oleh Akademi Angkatan Laut. Keselarasan ini penting dalam rangka menyamakan persepsi kepada Calon Perwira Remaja (Capaja) taruna AAL Tingkat IV yang Juli mendatang akan dilantik menjadi Letnan Dua dan segera memasuki lingkup penugasan.

Maka dari itu, salah satu cara menyelaraskan ide dan gagasan, Wakil Gubernur AAL Laksma TNI Deddy Muhibah Pribadi menyampaikan pesan-pesannya kepada Calon Perwira Remaja (Capaja) taruna tingkat IV dan taruna tingkat III, yang sebentar lagi akan naik tingkat dalam sebuah kegiatan pengasuhan di Taman Halang Rintang, AAL, Bumimoro, Surabaya, Selasa (07/07/2015).

Menurut Wagub, kegiatan tersebut merupakan bentuk pengarahan yang dilaksanakan untuk memberikan motivasi, masukan maupun saran dari para pengasuh sebagai ujung tombak pengajaran, pelatihan dan pengasuhan kepada para taruna. Oleh karena itu, Wagub berkesempatan untuk memberikan wejangannya kepada para taruna khususnya Capaja tingkat IV.

“Pengarahan ini sebagai salah satu bentuk komunikasi antara pengasuh dengan taruna agar tercipta saling pengertian untuk satu tujuan keberhasilan pendidikan taruna AAL,” tegas orang nomor dua di AAL ini.

Dalam acara pengarahan tersebut turut hadir juga Komandan Resimen AAL Kolonel Mar Suhartono dan para pengasuh AAL lainnya.(pr)

Redaktur: Aristianto Z.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com