Jabatan Kadispen Kolinlamil Diserahterimakan

JAKARTA –  Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksamana Pertama TNI Yudo Margono, S.E. memimpin acara penyerahan jabatan Kadispen Kolinlamil di gedung Laut Nusantara Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa pagi (21/11/2017). Penyerahan Jabatan ini berlangsung dari Letkol Laut (KH) Bazisokhi Gea, S.Pd., M.AP. kepada Panglima Kolinlamil Laksamana Pertama TNI Yudo Margono, S.E.

Jabatan Kadispen Kolinlamil diserahkan kepada Panglima Kolinlamil, karena belum ada pejabat Kadispen yang defenitif. Sementara Letkol Laut (KH) Bazisokhi S.Pd., M.AP. mendapat kepercayaan baru dari pemimpin TNI Angkatan Laut untuk melaksanakan tugas di Puspen TNI sebagai Kasubbid Renkoorlip Puspen TNI.

Menurut Pankolinlamil, Jabatan Kadispen Kolinlamil merupakan unsur pelaksana pusat pada tingkat Mako Kolinlamil dan berkedudukan langsung di bawah Panglima Kolinlamil. Dispen Kolinlamil bertugas membina dan melaksanakan penerangan umum, penerangan pasukan, produksi penerangan dan pembinaan sejarah Kolinlamil, pemeliharaan peralatan pokok penerangan berdasarkan rencana dan program kerja Kolinlamil.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa peranan Kadispen Kolinlamil dalam struktur organisasi setingkat kotama operasi sangat penting. Diera digital saat ini publikasi amat penting dalam membangun sebuah organisasi.

“Peran serta semua bagian dalam mempublikasikan hasil karya, kinerja berdampak positif bagi kemajuan organisasi,” jelas Pankolinlamil.

Mengakhiri sambutannya Pangkolinlamil menyampaikan ucapan terima kasih kepada Letkol Laut (KH) Bazisokhi Gea, S.Pd., M.AP., atas pengabdian yang telah diberikan dalam memajukan Organisasi. Dan berharap keberhasialan dan pengalaman yang didapatkan selama di Kolinlamil dapat dijadikan bekal untuk lebih sukses di tempat penugasan baru.

Acara penyerahan jabatan Kadispen Kolinlamil dihadiri oleh Kas Kolinlamil Laksamana Pertama TNI Sugeng Ing Kaweruh, S.E., M.M., para Asisten Pangkolinlamil, Dansatlinlamil Jakarta, Para Kadis/Kasatker Kolinlamil, dan para Komandan unsur serta seluruh perwira di lingkungan Kolinlamil. (kln)

Redaktur: Rudi F

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com