Peringati Berdirinya Kerajaan Yogyakarta, PUTRI DIY Akan Selenggarakan Festival Minum Jamu

YOGYAKARTA – Sebagai bentuk mangayubagyo (berbahagia, red) Hadeging Nagari Ngayogyakarta Hadiningrat atau berdirinya Kerajaan Yogyakarta ke 271 tahun, pengurus daerah Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta (PUTRI DIY) akan menggelar Festival Minum Jamu 2018.

Menurut Ketua DPD PUTRI DIY, Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Bendara, Festival akan dihelat pada Sabtu, 17 Februari 2018  mendatang mulai pukul 14.00 – 17.30 WIB di Plaza Pasar Ngasem Yogyakarta.

“Gabungan Pengusaha Jamu DIY dan Paguyuban Bakul Jamu Gendong DIY bakal meramaikan gelaran festival tersebut. Sedikitnya disediakan 2.500 gelas jamu aneka jenis akan disajikan gratis untuk masyarakat,” tuturnya dalam keterangan pers yang diterima redaksi, Rabu (07/02/2018).

Dikatakan GKR Bendara, jamu merupakan obat atau minuman tradisional yang juga bagian dari budaya Yogyakarta yang perlu diuri-uri atau dilestarikan,

“Dengan digelarnya Festival Minum Jamu 2018 ini diharapkan jamu tradisional tetap bisa dilestarikan,” harapnya.  

Selain diikuti pengusaha jamu kecil, perusahaan jamu pabrikan terkemuka tanah air, PT Sido Muncul dipastikan juga turut memeriahkan acara Festival Minum Jamu 2018  yang bertemakan ‘Mbak Jamu Jaman Now’ tersebut.

Dalam event menarik ini Sido Muncul akan menghadirkan aktris cantik Mikha Tambayong selaku ‘brand ambassador’ salah satu produk Sido Muncul.

GKR Bendara menyambut baik keikutsertaan Sido Muncul. Menurutnya keterlibatan Sido Muncul dalam festival akan menambah daya tarik event.

“Kami berharap kolaborasi antara pengusaha besar jamu dengan pengusaha kecil jamu akan menghasilkan kemanfataan bagi semua. Kami mengundang masyarakat luas untuk hadir dalam acara ini,” tutupnya. (kt1)

Redaktur: Rudi F

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com