Bapas Yogyakarta Raih Predikat Kantor Bersih dan Asri Tingkat Nasional

YOGYAKARTA – Balai Pemasyarakatan Yogyakarta berhasil mendapatkan penghargaan lomba kebersihan tingkat nasional dari Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) RI. 

Penghargaan dimumkan dalam upacara hari bhakti pemasyarakatan ke 55 di Lapas Cipinang, Sabtu (27/04/2019) oleh Menhukam, Yasonna H Laoly.

Terkait penghargaan tersebut, Kabapas Yogyakarta, Muahammad Ali Syeh Banna, membenarkan. Menurutnya, setelah melalui tahapan seleksi, akhirnya  Bapas Yogyakarta meraih predikat  sebagai kantor yang bersih dan asri.

Namun Ali Syeh mengaku sebelumnya kaget sekaligus senang ketika diberitahukan tetang penghargaan tersebut. Pada saat itu, ia sedang bertugas pendampingan pelatihan Kamtib di Cilacap Jawa Tengah,

“Bangga terharu dan membahagiakan. Ini adalah kerja tim yang solid dari seluruh pegawai Bapas Jogja yang sangat luar biasa,” ungkapnya, Sabtu (28/04/2019).

Ia berharap dengan prestasi yang diraih, bisa lebih meningkatkan lagi eksistensi kerja tim yang solid seluruh pegawai Bapas Yogyakarta.

Sementara itu, dalam sambutannya  secara umum, Menteri Yasonna H Laoly Mengucapkan selamat dan sukses untuk penerima penghargaan. Ia berpesan agar tetap bekerja keras dan lebih keras lagi serta senantiasa menanamkan tata nilai PASTI : Profesional, Akuntabel,Sinergi, Transparan, dan Inovatif. (hen)

Redaktur: Faisal

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com