Seniman Yogyakarta Kirab Budaya Dukung Jokowi

YOGYAKARTA – Ratusan seniman dari Yogyakarta mendukung pencapresan Jokowi-JK. Dukungan tersebut ditunjukkan dengan menyelenggarakan kirab budaya di Titik Nol Kilometer, Selasa (24/6/2014).

Dari pantauan Jogjakartanews.com, kurang lebih sebanyak lima belas kelompok seni mengikuti kirab budaya dengan memamerkan produk kesenian masing-masing. Dipadati dengan ribuan warga yang antusiasi menyaksikan, mereka melakukan long march dari Gedung DPRD DIY menuju Alun-alun Utara Yogyakarta.

Salah satu seniman sekaligus budayawan Yogyakarta, Selamet Raharjo mengatakan, alasan seniman merapat ke Jokowi lantaran Jokowi-JK dianggap mempunyai jiwa kebebasan dalam berseni. Raharjo mengaku trauma dengan gaya kepemipina represif yang pernah mengekang seniman-seniman untuk berkarya.

“Kami ingat betapa susahnya kami berkarya di zaman represif. Kami punya otak tapi tidak boleh dipakai,” ujarnya Selasa (24/6/2014).

Seniman yang terkenal sebagai pembawa acara Sentilan-Sentilun tersebut, mengaku mendukung Jokowi-JK bukan lantaran Jokowi sempurna. Menurutnya Jokowi masih perlu perbaikan dan apa yang ditawarkan Jokowi mempunyai arah yang positif untuk perubahan termasuk di bidang seni.

“Kami tau, Jokowi memang tidak sempurna, tapi mari kita bantu dia untuk menjadi sempurna. kami yakin Jokowi adalah sosok yang tepat untuk memebawa perubahan ke arah yang lebih baik,” tambahnya. (war)

Redaktur: Rudi F

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by rasalogi.com